New Post

Pahlawan Banjir Bandang Garut

Banjir bandang yang melanda Garut telah membuat masyarakat Indonesia prihatin. Berita-berita seputar banjir bandang itu dengan cepat segera menyebar. Orang-orang yang terketuk hatinya segera mengambil tindakan: ada yang memberikan bantuan dana, pakaian, bahan makanan, dan ada juga yang terjun langsung ke lokasi untuk memberikan bantuan.

Berikut adalah para pahlawan yang tanpa pamrih mengerahkan tenaganya untuk menolong. Mereka berasal dari beragam kalangan dan profesi. Seorang pewarta foto Wisnu Agung Prasetyo mengabadikan wajah para pahlawan itu langsung di tengah lokasi kejadian yang sudah porak poranda. Semoga mereka mampu menginspirasi kita semua untuk berlaku serupa: memberikan pertolongan kepada mereka yang membutuhkan. (h/t: beritagar)

 Dadang Hendra | 18 tahun | buruh pasar

 Ummu Habibah | 20 tahun | Mahasiswa
Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan, Jawa Barat
 Asmadi | 41 tahun | Dosen
Yogi Juliansyah | 29 tahun | Pengajar anak berkebutuhan khusus
Siti Aisyah | 18 tahun | Mahasiswa STAI Siliwangi
Asep | 29 tahun | Buruh bangunan, termasuk korban banjir bandang
Faisal Kusuma | 20 tahun | Anggota Pramuka
Miftah Munawar | Penjaga toko
Aditia Yuliansyah | 18 tahun

Recommended Posts × +